Sertijab Kepala Desa Krasak
Krasak- Setelah dilaksanakannya pelantikan Kepala Desa pada tanggal 16 Desember lalu, pada hari ini Selasa 24 Desember 2019 dilaksanakannya Pisah Sambut / Sertijab (Serah Terima Jabatan) dari Penjabat Kepala Desa Krasak yaitu Bp. Masrukhin yang merupakan staff di Kasi Pemer Kecamatan kepada Sdr. Akhmad Farid Rahmawan selaku Kepala Desa Krasak hasil pemilihan Kepala Desa serentak tahun 2019.
Acara tersebut dihadiri oleh Bapak Camat Mojotengah beserta Ibu Camat yang merupakan ketua TP PKK Kecamatan Mojotengah, Kapolsek Mojotengah, Danramil Mojotengah juga unsur kelembagaan yang ada di Desa Krasak. “alhamdulillah acara berjalan dengan lancar dan khidmat, disamping itu juga ada saran-saran dari Muspika Kecamatan untuk Desa Krasak kedepan dibawah kepemimpinan Kepala Desa yang baru” ungkap Ahmad Muklis selaku Sekretaris Desa.
Dalam kesempatan tersebut Camat Mojotengah (Bp. Bandriyo) menekankan perlunya koordinasi antara Kepala Desa dengan Perangkat Desa agar sistem pemerintahan di Desa bisa berjalan dengan lancar, juga disebutkan bahwa secara data Desa Krasak sudah cukup baik, tinggal memoles ciri khas desa yang merupakan desa Industri untuk bisa lebih dikenal di lain daerah dengan ciri khas sentra pandai besi.
Hal itu juga dikemukakan oleh Kapolsek dan Danramil yang mana menghimbau keamanan dan ketentraman desa Krasak yang sudah baik ini perlu di tingkatkan, termasuk mewaspadai berita hoak, dan lain sebagainya.