Serba Serbi Pilkades Desa Krasak.


KRASAK-MOJOTENGAH - Tanggal 09 Oktober 2019 menjadi tanggal bersejarah bagi warga Desa Krasak, tepatnya di Hari Rabu Pahing Desa Krasak menyelenggarakan Pesta Demokrasi Pemilihan Kepala Desa (Pilkades). di ikuti oleh 4 Calon kepala Desa Krasak di antaranya calon Nomor urut 1 Kasman, Nomor Urut 2 Ahmad Zaeni Maksum, Nomor Urut 3 Akhmad Farid Rahmawan dan Nomor urut 4 Ahmad Latif.

dalam pelaksanaan pilkades tersebut, alhamdulillah dari mulai tahapan pendaftaran sampai pada pelaksanaan berjalan dengan lancar dan aman, hal tersebut karena masing-masing pihak komitmen untuk senantiasa menjaga kondusifitas dan persatuan kesatuan. 

Dalam Pilkades tahun 2019 desa krasak ini ada 2.532 Pemilih yang masuk dalam DPT, 1.947 pemilih yang menggunakan hak pilihnya / 77% ada 585 pemilih / 23 % yang tidak hadir dikarenakan tidak ada di rumah dll.. dari 1.947 pemilih 89 suara merupakan suara rusak.

Adapun hasil Pilkades Krasak nomor urut 1 (Kasman) mendapatkan 244 suara (13%), nomor urut 2 Ahmad Zaeni Maksum mendapatkan 84 suara (2,5%), nomor urut 3 Akhmad Farid Rahmawan mendapatkan 1.367 suara (70 %) dan nomor urut 4 Ahmad Latif mendapatkan 163 suara (8%).

Insyllah sesuai dengan tahapan pilkades, pelantikan dijadwalkan akan dilaksanakan tanggal 16 Desember 2019.


Total Dibaca

Kami mengatakan tidak untuk

  • Korupsi
  • Pungli
  • Datang Terlambat dan Pulang Awal

Contact Details

Telephone: -
Email:  krasakpemdes@gmail.com
Website: https://krasak-mojotengah.wonosobokab.go.id

Jl. Dieng km 05 Krasak RT.07 RW.02